Introduction

Executive Summary
Setiap orang memiliki kebutuhan pokok yang sama yaitu makan. Saat ini makanan tidak hanya sekedar digunakan oleh seseorang untuk menghilangkan rasa lapar saja, tetapi juga untuk menikmati cita rasa yang lebih variatif dari suatu makanan. Untuk memenuhi cita rasa makanan tersebut, diperlukan suatu kreativitas dalam menciptakan suatu produk makanan agar dapat suatu cita rasa yang baru. Berawal dari hal tersebut, kami akan membangun usaha bisnis cafe dengan ciri khas yang menarik yaitu dengan menu-menu makanan dan minuman yang disajikan berasal dari bahan dasar pisang.
Selama ini, buah pisang lebih dikenal sebagai buah hidangan pencuci mulut setelah menyantap makanan utama. Oleh karena itu, kami akan menjadikan pisang sebagai menu makanan yang bervariasi dalam rencana bisnis cafe Gudang Gedang. Cafe ini akan beroperasi mulai pukul 10.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB dengan target pasar yang kami bidik untuk semua kalangan, terutama para penggemar pisang.
Gudang Gedang didirikan di atas tanah seluas 600 m2 dengan luas bangunan  64 m2 yang berlokasi di Jalan Ki Hajar Dewantara, tepatnya di belakang kampus UNS. Desain bangunan dan interiornya dirancang dengan konsep sederhana dan modern, dengan tema utama tentang pisang. Investasi awal yang dibutuhkan untuk membangun cafe ini berkisar antara Rp 50.000.000,- hingga Rp 75.000.000,- dengan sumber dana yang berasal dari investor.